-->

Desain Dan Model Pintu Rumah Minimalis Terbaru 2020

Desain Dan Model Pintu Rumah Minimalis Terbaru 2020 - Jika membahas mengenai rumah minimalis mungkin tidak akan ada habisnya, banyak faktor bisa menentukan keindahan rumah tersebut baik dilihat dari sisi ekteriornya maupun desain interiornya sehingga penghuni rumah akan merasa nyaman. Salah satunya adalah pemilihan pintu dan jendela minimalis yang tepat.

Pada beberapa tahun yang lalu pemasangan pintu hanya digunakan sebagai pengaman saja, namun seiring berkembangnya zaman yang semakin modern, pintu rumah bisa digunakan untuk menambah keindahan desain interior dengan memasang beberapa ornamen di dalamnya. Bentuk pintu minimalis juga semakin beraneka ragam dan sudah banyak di jual oleh toko-toko furniture, harga yang ditawarkan juga bervariasi.

Contoh Foto Gambar Pintu Utama 2 daun

Tips Memilih Pintu Rumah Minimalis

Dalam memilih model pintu rumah minimalis ada beberapa faktor yang harus kita perhatikan yaitu:

- Model pintu rumah
Pemilihan model pintu rumah minimalis bisa disesuaikan dengan desain rumah anda, sehingga bisa menambah kesan cantik dan elegan tanpa menghilangkan fungsi utamanya yaitu sebagai pengaman rumah. Contoh anda bisa menggunakan pintu minimalis modern.

- Warna Pintu Minimalis.
Begitu juga dengan warna pintu minimalis yang harus sesuai dengan warna cat tembok rumah anda biar semakin serasi dan cantik.

- Bahan material yang digunakan.
Bahan pintu juga menjadi faktor yang sangat penting dalam memilih pintu, pemilihan bahan pintu yang kuat dan berkualitas tinggi bisa menghemat pengeluaran anda, karena tidak akan mengganti pintu dalam waktu yang dekat. Bahan kayu bisa dipasang dengan nuansa klasik, untuk mendapatkan kualitas yang bagus anda bisa menggunakan kayu jati jepara. Bahan lain yang bisa anda gunakan adalah besi dan aluminium yang sekarang ini semakin populer dan banyak menjadi pilihan banyak orang. Pintu aluminium biasanya akan dipadukan dengan kaca dan jendela casement aluminium.

- Harga Pintu Rumah Minimalis.
Seperti yang kami jelaskan di atas bahwa harga pintu rumah minimalis sangat bervariasi, anda harus memilih jenis pintu yang sesuai dengan kantong anda tanpa harus kehilangan model dan desain yang sesuai dengan rumah yang ditempati.

- Ukuran Pintu Rumah Minimalis
Secara garis besar ada dua jenis pintu yaitu pintu single dan pintu dobel. Ukuran pintu single adalah 90 cm yang biasa digunakan sebagai pintu kamar tidur atau pintu kamar mandi. Sedangkan untuk pintu dobel yang biasa dipasang sebagai pintu utama menggunakan 2 daun pintu, jika dipasang pada rumah minimalis ukurannya akan terlalu besar. Namun kita bisa mensiasati dengan memasang 1 daun pintu besar dan 1 daun pintu ukuran kecil sehingga akan serasi dengan desain rumah minimalis.
Sedangkan pada ruangan yang sempit bisa menggunakan pintu lipat minimalis.

- Handle Pintu Minimalis
Harga handle pintu minimalis yang banyak dijual ditoko material sangat beraneka ragam, Pilih model handle yang sesuai dengan kebutuhan. Apakah mau dipasang di pintu kupu tarung atau dipasang pada pintu single.

Model Pintu Minimalis Lengkap

Seperti yang kami jelaskan diatas, bahwa fungsi pintu rumah adalah sebagai pengaman sekaligus untuk memperindah tampilan rumah. Untuk itu kita harus bisa membedakan model pintu rumah minimalis berdasarkan tempat pintu tersebut dipasang, yang bisa dibagi dalam 4 bagian yaitu:

1. Sebagai Pintu Utama.
Mode Pintu utama harus berbeda dengan model pintu rumah minimalis yang lain, karena selain digunakan sebagai pengaman, pintu utama juga merupakan pintu yang paling sering dilihat orang lain sehingga modelnya pun harus dibuat seindah mungkin. Pada rumah yang ukurannya besar biasanya menggunakan model pintu utama rumah minimalis 2 daun atau yang biasa disebut pintu minimalis kupu tarung.

Sedangkan untuk bahan material yang digunakan harus sesuai dengan gaya rumah anda, misalnya anda menggunakan gaya minimalis klasik anda bisa menggunakan pintu minimalis jati motif ukiran sehingga akan lebih serasi.

2. Sebagai Pintu Dapur.
Memasang pintu dapur juga menjadi faktor yang anda perhatikan agar privasi dari ruangan yang digunakan untuk tempat memasak bisa terjaga. Jika anda menggunakan konsep rumah minimalis sederhana anda bisa menggunakan dapur tanpa pintu, masih ada opsi lain contohnya dengan menggunakan lemari dapur sebagai penyekatnya.


3. Sebagai Pintu Kamar Mandi.
Memasang pintu kamar mandi adalah sesuatu yang wajib anda lakukan agar anda merasa nyaman ketika berada di kamar mandi untuk membersihkan diri atau sekedar relaksasi. Jika anda mengusung konsep modern anda bisa menggunakan pintu kamar mandi kaca, yang tentu saja harus disesuaikan dengan Model dan desain kamar mandi.

4. Sebagai Pintu Kamar Tidur.
Beristirahat dengan nyaman setelah seharian bekerja pasti menjadi keinginan banyak orang, oleh karena itu anda harus memasang pintu kamar tidur. Umtuk pemilihan model pintu kamar tidur bisa disesuaikan dengan karakter dari penghuni kamar. Jika yang menggunakan kamar tersebut adalah anak perempuan maka bisa dengan Desain Kamar Tidur Minimalis Anak Perempuan.

Gambar Foto Pintu Minimalis Terbaru

Jika anda masih bingung untuk mencari pintu rumah yang tepat, berikut kami berikan contoh gambar model pintu rmah minimalis terbaru dan terlengkap.


pintu gerbang minimalis

pintu minimalis terbaru

pintu minimalis modern

pintu minimalis terbaru

pintu minimalis kupu tarung



Terima kasih telah membaca Desain Dan Model Pintu Rumah Minimalis Terbaru 2020, semoga bermanfaat! Baca Juga Harga Kusen Pintu Aluminium Minimalis Terbaru 2020.

Komentar (0)

Post a Comment